First Trip to Europe on Summer 2017 (route trip)

Europ trip pertama dimulai dari adanya "promo" Emirates dengan rute Male (Maldives) to Paris (France) return 2 juta rupiah. Lalu, flight Jakarta to Male, bagaimana? Return flight ke Male dari Jakart akami beli memang dengan harga cukup mahal. Return flight ke Male dengan menggunakan Srilankan Air 5,5 juta rupiah dengan transit di Colombo (Srilanka) 2 hari, yakni sehari saat pergi dan sehari saat baliknya.

Saya akan skip cerita mengenai Colombo dan Male (Maldives), akan saya ceritakan di cerita terpisah.

Perjalanan Male to Paris kami transit di Dubai selama sekitar 2 jam. Lalu dengan menggunakan pesawat Emirates Double Decker kami melanjutkan perjalanan dari Dubai ke Paris.

Rute Eurotrip kita ini merupakn rute impian kita berdua (saya dan adik saya). Di mulai dari Paris, hingga kembali ke Paris. Well, sebenernya ini kurang hemat sih, seharusnya saya ambil flight multiple tapi karena saya gak ngeh alhasil ya begini, hahahhaa.

Kita ga pake agen biro perlajanan alait travel untuk mengurusi trip kita ini. Cukup kita berdua saja, maksdunya cukup SAYA sendiri saja yang atur semuanya. Iya, saya sendiri. adik saya cuma terima jadi saja 😂 

Jadi, mendarat di Paris dan menghabiskan 2 hari di Paris, kita lanjut ke Geneva (Switzerland) dengan menggunakan flixbus. Kita ga banyak jalan disini karena cuma sebentar aja. Lalu dari Geneva, kita lanjut ke Milan (Italia) dengan flixbus juga. Sepanjang perjalanan mata kita disuguhi pemandangan yang subhanallah indahnya. Lama perjalanan Geneva-Milan ga kerasa saking indahnya ini kanan kiri kita. Sampe saya bilang ke adik saya, saya mau honeymoon kesini yang ternyata diduluin si Raisa dan Hamish setelah kita balik ke Indonesia 😓

Setelah setengah hari di Milan, kita lanjut ke Pisa dengan menggunakan trenitalia, yakni kereta regional Italia yang menghubungkan antarkota antarprovinsi di Italia. Tujuan awal sebenernya mau mampir di Cinque Terre, tapi ternyata akomodasi disana selama summer MAHAL!!! 😐

Setelah dua hari di Pisa, kita pindah kota lagi. Menggunakan flixbus lagi, kita pindah ke Roma. Kita habiskan 3 hari di Roma. Cukup banyak yang didatangi di Roma, termasuk Vatican, tapi buat kita ternyata 3 hari di Roma itu BORING 😕

Dari Roma, kita melanjutkan perjalanan ke Venezia aka Venice dengan menggunakan kereta malam trenitalia yang sampai di Venice pagi hari. Kemudian lanjut explore Venice seharian dan malamnya lanjut ke Salzburg (Austria) dengan menggunakan kereta malam OBB nightjet.

Sampai di Salzburg, kita langsung ke hotel dan lanjut main ke Hallstatt (Austria) seharian. So, Austria kita datengin cuma 2 kota saja, yakni Salzburg dan Hallstatt. Lepas dari Austria, kita lanjut ke Prague (Ceko Republik), melewati Cesky Krumlov (Ceko Republik) naik bus Leo.

Menikmati indahnya Prague selama 2 hari, lalu lanjut ke Frankfurt transit dan Cologne (Germany) dengan menggunakan Eurobus. Setelahnya ke Belgium yakni Brussels lalu Antwerp dan lanjut ke The Hague (Netherlands) dengan transit juga di Rotterdam dengan flixbus.

Di The Hague (Den Haag) kita ikut upacara kemerdekaan RI, lalu kita stay juga di Amsterdam. Kita juga sempat main ke Volendam dan Zaanse Schans. Hari terakhir kita di Belanda kita santai di Amsterdam.

Malam harinya, dengan menggunakan flixbus kita berangkat ke Paris dan Amsterdam. Turun di Bercy bust station, kita pakai Uber ke Nation untuk lanjut ke airport karena nanti malam kita kembali ke Dubai.


next chapter akan lanjut untuk masing-masing negara yaa 😆

Komentar